Resep Martabak Roll Choco Banana


BAHAN-BAHAN
1. Adonan
  • 150 gr tepung terigu
  • 1 sdm tepung tapioka
  • 5 sdm gula pasir
  • 1/2 sdt garam
  • 1 butir telur ayam
  • 1/2 sdm baking powder
  • 1/2 sdt ragi instan
  • Air secukupnya

2. Topping
  • Gula pasir
  • Pisang
  • Chocomaltin
  • Margarin


CARA MEMBUAT
  1. Aduk semua bahan kecuali baking powder, untuk kekentalan bisa dikira-kira ya Ini saya pakai ± 175ml air. Setelah diaduk menggunakan wisk, diamkan selama 45 menit, tutup pakai plastik wrap, hingga terlihat gelembung-gelembungnya.
  2. Setelah 45 menit, buka plastiknya, lalu beri baking powder, aduk-aduk cepat. Tunggu 10 menit, baru kemudian di masak.
  3. Panaskan teflon dengan api kecil, beri olesan margarin. Kemudian tuang adonan, tutup sebentar. Lalu buka lagi, jika sudah muncul pori-pori begini, taburkan gula pasir dan tutup kembali.
  4. Setelah kelihatan matang semua (atasnya tidak basah warna adonan tepung) angkat dan beri topping.
  5. Kebetulan saya lagi tidak punya keju dan hanya ada Chocomatine dan pisang, jadi toppingnya pakai yg ada saja.
  6. Sebelum diberi topping, olesakan margarin dulu. Baru kemudian diberi topping dan digulung.
  7. Setelah digulung, potong-potong martabak sesuai selera. Untuk langkah yang ini boleh di skip ya. Ini hanya karena saya kepingin coba makannya digulung aja.
~ Selamat Mencoba ~

Mau donasi lewat mana?

BRI - Saifullah (05680-10003-81533)

JAGO - Saifullah (1060-2675-3868)

BSI - Saifullah (0721-5491-550)
Merasa terbantu dengan resep ini? Ayo dukung dengan donasi. Klik tombol merah.