Resep Ayam Opor Cinta


BAHAN-BAHAN
  • 1 Kg Ayam (Potong2 sesuai selera)
  • 400 ml Santan Kental
  • 800 ml Air
  • Secukupnya Minyak Goreng

Bumbu yang di haluskan:
  • Secukupnya Cabe
  • Secukupnya Bawang Merah
  • Secukupnya Bawang Putih
  • Secukupnya Kemiri
  • Secukupnya Ketumbar
  • Secukupnya Kunyit

Bumbu yang lainnya:
  • Secukupnya Jahe (di geprek)
  • Secukupnya Sere (di geprek)
  • Secukupnya Daun Salam
  • Secukupnya Daun Jeruk
  • Secukupnya Merica
  • Secukupnya Garam
  • Secukupnya Gula
  • Sedikit Royco Rasa Ayam


CARA MEMBUAT
  1. Cuci bersih Ayam yg sudah di potong2, Taburi garam, Merica, Ketumbar dan Kunyit, yg sudah di haluskan bersama (jangan terllau banyak, hanya sebagai perasa Ayam saja agar ada aroma nya) Setelah sudah agk lunak angkat lalu sisihkan..
  2. Panaskan Minyak Goreng, masukan bumbu2 yg sudah dihaluskan tadi, sampai harum,
  3. Setelah bumbu2 yg sudah di haluskan tadi matang dan harum, masukan jahe, daun salam, daun jeruk, dan sere masak sampai daun jeruk dan daun salam mulai layu
  4. Setelah itu masukan garam, merica, gula, dan royco koreksi rasa.. (secukupnya sesuai dengan selera masing2, karena tiap org punya beda2 selera yah)
  5. Setelah itu masukan santan, aduk kembali, tambahkan air secukupnya (tergantung mau santannya terlalu kental/ tidak)
  6. Setelah itu masukan Ayam yg sudah direbus tadi, Aduk perlahan hingga mendidih, Jangan sampai santan pecah karena kalau santan pecah akan berpengaruh terhadap rasa masakan...
  7. Setelah mendidih koreksi rasa kembali, jika masih kurang bisa di tambahkan bumbu penyedap lagi sesuai selera, Angkat Opor Ayam siap untuk di santap (foto itu ada kapulaga hanya untuk menghias agar cantik saja yah bu ibu)
  8. Waktu saya masak ini g sampe sehari abis sama suami saya, pdhal masaknya 1 panci..😁, Karena suami saya pecinta makanan bersantan kebetulan.. Nah skrng selamat mencoba yah bu ibu/ kakak2 di luar sana.. Siapa tau bisa jadi cerita Inspirasi Cinta buat banyak orang juga.. Semoga Berhasil.. Salam cinta dari saya. 😉

~ Selamat Mencoba ~

Mau donasi lewat mana?

BRI - Saifullah (05680-10003-81533)

JAGO - Saifullah (1060-2675-3868)

BSI - Saifullah (0721-5491-550)
Merasa terbantu dengan resep ini? Ayo dukung dengan donasi. Klik tombol merah.